Senin, 17 November 2014

GREEN COMPUTING - tugas TI Kontemporer soal nomor 2 bab 2

Bismillahirrohmaanirrohiim



Halo semuanya, balik lagi dengan saya, semoga kalian tetap semangat  membaca tulisan saya yang masih acak-acak ini ya , haha  (maklum, masih belajar).
 Oya gimana kabar kalian ? Semoga tetap sehat ya. Musim hujan gini biasanya banyak orang sakit. Dan untuk teman-teman yang mungkin sedang kurang sehat semoga lekas pulih lagi ya.aamiin

Teman-teman, pada postingan kali ini , saya ingin sedikit berbagi mengenai apasih green computing itu ? Soalnya kan yang biasa kita denger itu green house, kok ini green computing ? apa jangan jangan ini adalah komputer penyebab pemanasan global ? *mikir keras*

source : http://technology-green-energy.blogspot.com/2013/11/green-computing.html
Nah, pengertian dari Green Computing atau Komputasi Hijau itu sendiri yaitu suatu ilmu atau penerapan tentang bagaimana kita menggunakan sumber daya komputer atau perangkat elektronik yang kita miliki secara efisien dan ramah lingkungan. Sasaran utama green computing adalah bumi ini sendiri, manusia, serta laba/keuntungan. Tujuannya jelas untuk mengurangi penggunaan bahan-bahan yang berbahaya terhadap lingkungan, mengefisiensi penggunaan energi, menyeimbangkan antara teknologi dan lingkungan agar tercipta suatu teknologi yang ramah lingkungan dan tidak merusak alam atau lingkungan hidup serta menerapkan daur ulang pada bahan-bahan pembuat komputer. Salah satu langkah yang mudah untuk mengefisien kan penggunaan energi adalah penggunaan laptop dari pada komputer pribadi di rumah, secara tidak langsung cara ini dilakukan untuk menghemat energi.
Cikal bakal tercetusnya green computing berasal dari Badan Perlindungan Lingkungan di Amerika yang meluncurkan program Energy Star pada tahun 1992. Energy star itu sendiri ialah sebuah program yang melabeli efisiensi energi pada hardware dan sumber daya komputer yang ramah lingkungan dan hemat energy. Program ini kemudian menyebar di sekitar Eropa dan Asia.

 Untuk mempromosikan konsep green computing, dilakukan empat pendekatan yaitu :
  1. Green use : Meminimalkan konsumsi listrik perangkat komputer dalam cara yang ramah lingkungan.
  2. Green disposal  : membuat kembali komputer yang sudah ada atau mendaur ulang perangkat elektronik yang tidak digunakan.
  3. Green design : Merancang komputer yang hemat energi , server , printer, proyektor dan perangkat digital lainnya.
  4. Green Manufactur : Meminimalkan limbah selama proses pembuatan komputer dan mengurangi dampaknya terhadap lingkungan

Lalu apasih ciri dari komputer yang telah menggunakan green coputing dibandingkan dengan yang belum, berikut contohnya :


 A. Low

a.PC desktop:
1.menggunakan komputer dalam waktu cukup lama, namun menghindari menggunakan applikasi2 stau game2 yang memakan resource besar dalam waktu lama
2. mengecilkan contrast,brightness, dan volume speaker komputer


b.Laptop

1. menggunakan mode power saving
2. menghindari menggunakan dalam waktu lama applikasi maupun game yang membutuhkan sumber daya besar



B. Medium

a.PC dekstop
1.melakukan hal2 yang dilakukan pada level low diatas
2.mengaktifkan automatic screen saver pada waktu yang tidak lama, namun pilih screen saver dengan latar belakang hitam, dan keseluruhan warna yang tidak contrast
3.menggunakan tools2 yang bisa meminimalisir konsumsi daya, misalnya Local cooling
4. aktifkan power menu sleep mode(menghemat kira2 70% energi) atau standby (menghemat lebih dari 85% energi) jika komputer dalam keadaan tidak digunakan

b.Laptop
sama dengan poin PC desktop diatas

C. High

 a.PC desktop
1.melakukan hal2 pada level medium diatas
2. mengganti monitor CRT dengan monitor layar datar(flat screen) hal ini akan menghemat daya hingga 70%
3. Gunakanlah PC maupun printer dengan merk dan jenis yang sama, hal ini tidak akan berdampak langsung pada energi, namun akan mengurangi tingkat pembuangan barang2 bekas tekhnologi, karena berdasarkan berbagai sumber dan kabar, jika PC dan printer dalam satu merk dan jenis yang sama, akan memudahkan proses kanibalisme, sehingga komponen2 PC yang rusak dengan mudah bisa diambil dari printer, tentunya jika komponen tsb tersedia di printer
4. selalu beli hardware dengan lambang energy star
5. bersihkan komponen2 dalam CPU casing dari debu, karena debu akan menurunkan kinerja komputer anda
6. turnoff layar komputer anda jika tidak digunakan, misalnya jika anda sedang scanning virus, dan butuh waktu lama, maka bisa saja anda melakukan turn off pada monitor anda
7. jika sedang sibuk mengerjakan sesuatu di komputer, namun ada sebuah urusan penting yang menharuskan anda tidak menetap lagi di depan komputer, maka lakukanlah hibernate komputer anda
8. jangan lupa selalu untuk turn off komputer anda tatkala anda sedang tidak membutuhkannya

b.laptop
1. melakukan hal yang sama pada level medium
2. atur automatic sleep pada layar monitor maupun hardisk
3. cek selalu apakah ada service yang tidak digunakan, namun tetap hidup, contohnya bluetooth atau juga wireless, jika tidak digunakan segeralah turnoff
4. sebisa mungkin minimalisir fungsi bluetooth,infrared(IrDA),wireless, dan alat untuk komunikasi data lainnya, gunakan seperlunya saja
5. lepas atau unplug segera MMC, USB flashdisk, dan memory external lainnya yang sudah tidak digunakan lagi
6. Gunakan protector untuk laptop, seperti LCD protector, keyboard and touchpad protector, dll
7. selalu hibernate komputer anda (hemat hingga 98% energi) atau lakukan shut down jika benar2 sudah tidak di gunakan

D. Extreem

a. PC desktop
1. sebisa mungkin beralih ke laptop karena anda akan menurunkan konsumsi daya hingga 90%,

b. Laptop
1. gunakan laptop hanya untuk keperluan terpenting semata, hindari penggunaan laptop untuk keperluan multimedia dan entertaining


Apakah semua itu penting? Tentu saja Ya. Karena dengan green computing ini maka secara tidak langsung kita telah berkontribusi untuk menhemat energi. Dimana dengan hemat energi, maka kita telah membantu anak cucu kita untuk memperoleh kehidupan yang lebih baik di masa mendatang.

So, lets go green ! Lets go Green Computing !^^

Terimakasih sudah membaca :')



Referensi :

http://id.wikipedia.org/wiki/Green_computing

Minggu, 16 November 2014

Generic Top Level Domain (GTLD) -tugas TI Kontemporer soal nomor 3 bab 3

Bismillaahirrohmaanirrohiim,
Semoga rahmat Allah senantiasa mengalir untuk kita semua

Sebelumnya , Alhamdulillah saya masih bisa berjumpa dengan kalian lagi, meskipun hanya sebatas lewat tulisan ini. Saya berharap semoga kalian tidak bosan membaca goresan tuts komputer "saya" (read : punya fakultas)  di layar laptop saudara.
Dan sebagai informasi, di kesempatan ini saya ingin sedikit berbagi mengenai apasih "gtld" itu? Dan contoh gtld itu apa aja sih ? so, tetep survive baca tulisan ini yak ^^

Oke baiklah, kita mulai,

Mungkin bagi teman - teman yang sudah biasa berinteraksi dengan dunia komputer, gtld adalah empat huruf yang sudah tidak asing lagi bagi kalian. Namun bagi beberapa orang yang bukan dari dunia IT (seperti saya misalnya -_-), gtld akan terasa asing di telinga kita. Kenapa? Karena belum biasa jawabnya. Nah , sebelum masuk ke "apasih gtld itu?" Saya baru ingat bahwa sebernya tulisan ini dibuat selain untuk berbagi informasi, juga untuk memenuhi tugas TI Kontemporer lho. Itu aja sih tambahannya. Sekarang balik lagi ke permaalahan awal, mengenai gtld.

source : http://www.worldipreview.com/news/aippi-2013-brands-and-the-new-top-level-domain-programme
Generic Top Level Domain (GTLD) digunakankan oleh macam-macam organisasi. Sebagai contoh, .com untuk organisasi komersial. Domain ini terdiri dari 3 huruf atau lebih. Sebagian besar gTLD tersedia untuk dapat digunakan secara luas, tetapi untuk alasan historis. Domain-domain dalam gTLD disubklasifikasikan ke dalam ranah yang disponsori (sponsored top-level domains (sTLD)), misalnya .aero, .coop dan .museum, dan ranah yang tidak disponsori (unsponsored top-level domains (uTLD)), misalnya .biz, .info, .name dan .pro.

Kemudain adaa banyak sekali jenis GTLD yang sudah bermunculan hingga saat ini. diantaranya aalh sebagai berikut :
  • .biz : digunakan untuk keperluan bisnis
  • .edu : digunakan untuk keperluan pendidikan
  • .info : digunakan untuk keperluan informasional situs web
  • .net : digunakan untuk kepentingan network infrastruktur
  • .name : digunakan untuk keperluan webkeluarga atau perorangan
  • .asia : digunakan untuk domain di asia
  •  .cat : digunakan untuk kategori
  • .museum : digunakan untuk website museum
  • .mil  : digunakan untuk kepentingan militer (terbatas hanya untuk militer)
  • .tv : digunkan untuk kepentingan entertainment sperti tv , radio , dsb
  • .travel : digunakan untuk kepentingan bisnis pariwisata

Dari sekian banyak contoh gtld yang ada mungkin hanya itu saja yang akan saya sampaikan, untuk contoh yang lain, bisa teman teman browsing lagi di internet, karena ilmu pengetahuan itu luas sekali sumbernya. Dan kita harus pandai-pandai menggali sumber-sumber tersebut.  Jangan pernah menyarah ! Dan terus berkarya untuk bangsa ^.^
Terimakasih sudah mampir :')

Referensi :
http://id.wikipedia.org/wiki/Ranah_Internet_tingkat_teratas
http://mypctutorel.blogspot.com/2013/11/macam-macam-jenis-tld-top-level-domain.html 
http://id.wikipedia.org/wiki/Situs_web

Senin, 10 November 2014

Bersyukur Yuks ^^



bismillahirrohmaanirrohiim,
 
 Alhamdulillah, hari ini masih diberi kesempatan oleh Allah, untuk bisa menikmati hidup ini dalam keadaan sehat wal afiat. Bayangkan, saudara-saudara kita diluar sana yang masih bisa bangun namun dia dalam kondisi sakit. Oh, betapa tidak mengenakkannya ya...Memang tidak mengenakkan. Tapi bagaimanapun jua itu juga merupakan nikmat Allah yang wajib kita syukuri.

Nah, dalam posting pertama di blog yang masih baru ini (ceileeh =D), saya ingin sedikit berbagi megenai pentingnya rasa syukur. 
Seperti yang kita ketahui bersama, bersyukur adalah salah satu hal yang sebenarnya mudah namun sering kita lupakan. Mengapa ? Penyebabnya adalah karena kita terlalu fokus meratapi apa yang tidak kita miliki, hingga kita lupa bahwa di luar sana masih banyak orang yang belum seberuntung kita.
 Manusiawi memang, jika manusia meiliki rasa tidak puas dan keinginan untuk memiliki sesuatu yang lebih, lebih dan lebih. Namun bagaimana mengendalikannya, itulah yang penting bagi kita. bukankah Allah sudah berfirman dalam surat Ibrahim ayat 7 Yang artinya :

 "Dan (ingatlah) tatkala Tuhanmu memaklumkan bahwa :" Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku) maka sesungguhnya azab-Ku amat pedih"



 Oleh karenanya, marilah belajar mensyukuri untuk pa yang kita punya, daan terus berupaya dan berdoa untuk mendapatkan apa yang masih dalam impian.
percayalah bahwa segala sesuatu apapun, baik yang baik maupun yang buruk itu adalah yang terbaik untuk kita.  Awalnya mungkin akan sedikiit menyakitkan, tapi seiring berjalannya waktu, kita akan mengetahui sebuah hikmah yang dapat kita ambil atas apa yang terjadi pada kita.

Everything happen for a reason.
Keep Fighting and do your best !